Gresini Ingin Xavier Raih Poin di Moto2 Argentina
Putaran ketiga gelaran Moto2 akan dilangsungkan di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina akhir pekan ini (27/4). Fausto Gresini berharap Xavier bisa meraih poin di sirkuit baru tersebut.
Manajer tim Federal Oil Gresini Moto2 (FOGM2), Fausto Gresini ingin membuktikan kepercayaan yang diberikan Federal Oil selaku sponsor utama tim asal Italia itu. Untuk itu, Gresini berharap Xavier Simeon bisa kembali menunjukkan kematangannya di lintasan.
"Hasil dari dua balapan awal tidak bisa menjadi penilaian. Di Moto2 Austin lalu, Xavier terbukti mampu ada di lima besar. Sayang kami tidak bisa menyelesaikan balap dan tidak mendapatkan poin baik di Qatar maupun di Austin," jelas Gresini.
Ya, di Moto2 Qatar dan Moto2 Austin Xavier tak mendapatkan poin karena terjatuh dan tak bisa melanjutkan balapan. Meski begitu, Gresini cukup puas dengan penampilan Xavier. "Kami hanya harus menunggu angin berubah dan saya yakin seluruh tim akan mendapatkan hasil dari segala upaya yang sudah meraka lakukan," ungkap Gresini dengan optimis.
Melihat hal ini beberapa arahan pun ditujukan kepada Xavier. "Kami harus melakuka sesi latihan bebas dengan tenang namun dengan tujuan yang jelas," tambah Xavier.
Menurutnya balapan di Sirkuit Termas de Rio Hondo akan menarik karena seluruh tim teknis Gresini Racing yang didukung produsen oli sepeda motor (Federal Oil) ini akan berusaha keras menemukan setingan motor terbaik di sirkuit baru itu.