Yamaha Tech3 Temukan Masalah di Motor Crutchlow
Performa Cal Crutchlow yang menurun di beberapa seri terakhir ternyata tak lepas dari masalah teknis pada tunggangannya. Tim Yamaha Tech3 pun berupaya mencarinya karena ini berpengaruh terhadap psikologi Crutchlow.
Crutchlow merasakan dirinya sulit melakukan late braking karena motor yang kurang stabil. Namun masalah tersebut terpecahkan setelah tim melakukan perubahan pada geometry motor dan melakukan modifikasi pada beberapa komponen.
Hasilnya pun terlihat saat tim Yamaha Tech3 menjalani sesi tes di Sirkuit Misano, Italia. Crutchlow lebih percaya diri melahap trek Misano. “Saya sangat senang dengan hasil sesi tes yang ada. Paling tidak saya kembali bisa tampil percaya diri melihat peningkatan dan improvisasi yang kami lakukan di sesi pengetesan," ungkap Crutchlow.
Pembalap asal Inggris ini mengatakan kalau jarak pengereman di tikungan kini lebih pendek. Pangkasan waktunya memang tidak begitu besar, tapi bagian akhir titik pengereman yang lebih baik, membuat feeling untuk menikung jadi lebih baik,” jelas Crutchlow.
Crutchlow menceritakan kepercayaan dirinya juga lebih baik saat menjajal ban Bridgestone dengan kompon keras baru untuk ban belakangnya. Saya melakukan 28 lap menggunakan kompon tersebut, dan mencetak lap tercepat di akhir sesi dengan ban itu. Momentum inilah yang akan kami bawa ke MotoGP Aragon dua pekan kedepan,” paparnya. Kita tunggu hasil terbaiknya di seri MotoGP Aragon, 29 September 2013.