Sirkuit Motegi Favorit Sekaligus Sulit Bagi Doni Tata
Pembalap Indonesia dukungan Federal Oil, Doni Tata Pradita mengatakan menyukai karakter Sirkuit Motegi, Jepang. Namun, ia juga melihat sirkuit ini bukanlah sirkuit yang mudah.
Seperti kita tahu, gelaran Moto2 mendatang akan berlangsung di Jepang tepatnya di Sirkuit Motegi. "Motegi bukanlah sirkuit yang mudah. Tapi saya suka sirkuit ini," buka Doni Tata sebelum terbang ke Jepang, kemarin (21/10). Lantas bagaimana kesiapannya?
Sabar! Doni Tata saja belum sampai ke negeri Sakura itu. Tetapi, ia menjelaskan karakter Motegi mirip dengan Sepang. Kita juga sudah melihat bahwa semenjak gelaran di Moto2 Sepang lalu, Doni Tata sudah memperlihatkan peningkatan baik cara berkendara, feeling terhadap motor serta trek.
Memang, Doni Tata tidak beruntung di Sepang. Namun, ia memperbaikinya di Seri Phillip Island dimana ia mampu mencetak poin pertamanya di kelas Moto2 musim ini. Bermodal pembelajarannya dari dua seri lalu, kunci utamanya terletak pada setingan motor.
"Mudah-mudahan bisa dapat setingan yang pas lagi, jadi saya bisa mendapatkan time yang lebih cepat lagi," lanjut Doni Tata. Setingan motor Doni Tata di Sepang dan Phillip Island memang mengalami perubahan. Dan itu membuatnya lebih nyaman saat mengendarai tunggangan berkapasitas 600 cc tersebut.
Sirkuit Motegi yang akan dihelat sebagai lokasi balapan 27 oktober 2013 mendatang memiliki panjang lintasan keseluruhan mencapai 4,8 km. Semoga Doni bisa menambah raihan poinnya jelang dua seri terakhir.