Ini Penyebab Kick Starter Honda Vario Seret dan keras
Penyebab serat dan kerasnya kick starter Honda Vario adalah karena ada bahian yang tidak terlumasi dengan baik. Untuk itu, anda pemilik sepeda motor ini sebaiknya memperhatiakn beberapa bagian yang wajib dirawat.
Kick starter Honda Vario yang keras terlebih saat diengkol ogah balik, jangan langsung berpikir kick starternya rusak ya. Bisa jadi ada bagian yang memang tidak bisa bekerja maksimal.
Bisa jadi pen kick starter yang menyambung antara cover CVT dan kruk as ternyata kurang mendapat pelumasan. Nah, berikut ini ada cara untuk mengurangi kerasnya kick starter.
Lakukan perawatan setiap 8.000 km. Lepas cover CVT lalu lepaskan gigi pengungkit dengan cara menarik dan menggerak-gerakan kick starter ke bawah.
Setelah kick starter terlepas, bersihkan gigi pengungkit dengan menggunakan pembersih atau bensin. langkah selanjutnya adalah lumasi perangkat ini dengan gemuk. Lumasi pada area gigi, poros dan alurnya. Dengan begitu, kick starter Honda Vario anda dijamin tidak akan seret lagi.
Jangan hanya memperhatikan kinerja CVT, anda juga harus memperhatikan kelayakan mesin. Salah satu yang paling dasar adalah melakukan penggantian oli sepeda motor secara teratur. Kenapa begitu? Karena performa motor anda berkaitan dengan kedua hal (CVT dan mesin) itu.
Federal Matic 30 merupakan pilihan yang tepat untuk Honda Vario. Spesifikasi SAE 10W-30 yang dimiliki Federal Matic 30 sangat cocok untuk oli sepeda motor matic Honda ini. Keunggulan utama dari setiap produk Federal Matic adalah karena produsen PT Federal Karyatama mengaplikasi zat aditif Heat Protection Formula. Fungsinya adalah untuk menjaga suhu mesin tetap dingin. Sesuai dengan tagline Federal Oil "Spesialis Dingin".