Beranda / Berita / Lansir

Lansir Vega RR, Yamaha Kembalikan Eksistensi Motor Bebek

Tanggal : , Penulis : admin

Lansir Vega RR, Yamaha Kembalikan Eksistensi Motor Bebek

Seolah ingin membangkitkan eksistensi motor bebek di Tanah Air, Yamaha Indonesia lantas memperkenalkan Vega RR yang merupakan peremajaan dari Vega ZR. Tampil lebih segar, Vega RR disinyalir mengadopsi unsur milik motor sport lho!

Penyebaran motor matik alias skutik yang kian ramai memang mempengaruhi peredaran motor bebek. Maklum, skutik yang mengandalkan transmisi otomatis memang lebih friendly untuk pemakaian harian.

”Meskipun tren matik begitu kuat menghipnotis konsumen Indonesia, pecinta setia motor bebek selalu ada. Tipe motor yang tak pernah mati ini selalu punya tempat khusus bagi yang gandrung akan karakternya sesuai kebutuhan," buka Eko Prabowo, General Manager Marketing Communication & Community Development PT YIMM.
 
Tak mau kehabisan akal, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memberikan sentuhan anyar pada motor bebek low entry-nya ini. Lihat saja bagian depan yang terinspirasi dari fairing moge Yamaha R6. Bagian ini juga sudah dilengkapi dengan lampu sein menyudut dan front panel yang aerodinamis.

Sedangkan di bagian belakang terdapat lampu belakang yang sudah mengaplikasi lensa benaing dan reflektor. Hal baru lain yang dimiliki Vega RR adalah velg jari-jari yang berwarna hitam.

Sementara urusan mesin, Yamaha rupanya masih setia mengandalkan mesin karburator berkapasitas 115 cc dengan 4 kecepatan. Berbeda dengan kompetitornya, Suzuki Shooter yang sudah mengaplikasi sistem injeksi.

Harga Yamaha Vega RR ini tidak mengalami kenaikan dari Vega ZR. Tipe dengan disc brake dijual Rp 12,3 juta dan tipe drum brake atau rem depan teromol ditawarkan Rp 11, 45 juta dengan status on the road Jakarta.  
 

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine