Beranda / Berita / Federal Oil

3 Fakta Penting dari Yamaha YZF-R25 Terbaru, Apa Saja ya?

Tanggal : , Penulis : tigor

3 Fakta Penting dari Yamaha YZF-R25 Terbaru, Apa Saja ya?

 

Feders, Yamaha kembali memperbaharui warna dan grafis YZF-R25 ABS dan Non ABS. Penyegaran baru ini tampil dengan tiga warna Deep Purplish Blue, Metalic Black, Silver Black. Perubahan ini line up dengan keluarga R Series lainnya yaitu YZF-R1 dan YZF-R6. Deep Purplish Blue kombinasi warna biru dan hitam dengan tulisan R25 pada fairing motor. Metalic Black warna hitam metallic, grafisnya garis-garis tipis merah seperti yang ada di bawah tulisan R25. Silver Black tampil mencolok dengan grafis garis-garis tipis warna hijau lime, senada dengan warna velg nya. Ini cocok untuk anak-anak muda yang enerjik. (BACA JUGA : Kenali Ciri Oli Palsu Berdasarkan Isi) YZF-R25 mengusung 3 point yang penting untuk diketahui penting, yakni : 1.Supersport Engine 250 cc liquid cooled, DOHC, 8 valves, 2 cylinder, 6 speeds 2.Supersport Design Dual predator head light : lampu depan agresif dengan sudut angle yang unik, menghasilkan pencahayaan yang lebih terang, tajam dan fokus Full LED tail light : lampu belakang full LED, memancarkan cahaya yang terang, lebih awet, lebih hemat energi, dan tahan lama Speedometer with shift timing light : speedometer yang lengkap dan informatif dengan “shift timing light” Mid shift muffler : Tampil sporty dengan dimensi knalpot yang compact (BACA JUGA : Komunitas Honda CBR Yogyakarta Peringati Hari Jadi Ke-6) 3.Supersport Handling Alumunium cast wheel : velg lebar berbahan alumunium alloy yang lebih kuat dan ringan Wide tire : ban tubeless tapak lebar membuat berkendara lebih stabil Asymmetrical rear arm & twin tube rear suspension : lengan ayun asimetris berbahan baja yang kuat dan kokoh menghasilkan pengendalian lebih stabil, dan suspensi belakang monocross twin tube menghasilkan handling mantap dan stabil. (Federaloil.co.id)

 

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine